Manfaat Buah Duku Bagi Kesehatan



Duku merupakan salah satu buah yang sangat baik bagi kesehatan kita. Pohon duku ini diperkirakan asli Indonesia, namun ada juga yang menyebutkan bahwa duku berasal dari Asi Tenggara bagian barat. Saat ini buah duku ini sudah tersebar luas di seluruh wilayah Asia dan menjadi salah satu buah yang menjadi primadona sebagai kategori buah tropis. Banyak sekali manfaat buah duku bagi kesehatan, salah satunya kandungan yang terdapat di dalam buah duku ini. Dalam setiap 100gram buah duku, mengandung 1 gram protein, 0,2 lemak, 13 gram karbohidrat dan masih banyak lagi kandungan lainnya yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh kita. Serat pada buah duku ini sangat bermanfaat untuk memperlancar pencernaan di dalam tubuh kita dan dapat mencegah kanker kolon. Bukan hanya buahnya saja yang memiliki manfaat, namun kulit buah dan biji buah duku yang rasanya pahit ini juga sangat bermanfaat bagi tubuh kita, yaitu dapat menyembuhkan diare dan menurunkan demam. Selain itu, benalu duku juga dapat menghambat reproduksi sel - sel kanker. Untuk itu, anda bisa mencobanya sendiri dan merasakan manfaat dari buah duku ini.

Khasiat Buah Duku

Manfaat buah duku bagi kesehatan kita ini sangat banyak. Khasiat yang tekandung di dalam buah duku ini dapat menyehatkan tubuh kita. Berikut adalah beberapa manfaat buah duku bagi kesehatan kita :
  1. Duku mengandung dietary fiber atau serat yang sangat bermanfaat untuk memperlancar sistem pencernaan di dalam tubuh kita, mencegah kanker kolon dan juga bisa membersihkan tubuh kita dari radikal bebas yang menyebabkan penyakit kanker.
  2. Kulit dan biji buah duku bisa bermanfaat untuk obat diare dan menurunkan demam tubuh kita.
  3. Benalu dari buah duku ini juga mampu untuk membasmi sel - sel kanker yang ada di dalam tubuh kita.
  4. Kulit kayu dari tanaman duku ini juga sangat bermanfaat, yaitu dapat mengobati gigitan serangga yang sangat beracun dan sebagai obat disentri.

Sejuta Manfaat Duku

Manfaat Buah Duku Bagi KesehatanSetelah melihat berbagai manfaat buah duku bagi kesehatan di atas, memang terlihat bagaiman buah duku tersebut membrikan banyak manfaat bagi tubuh kita. Untuk itu, disarankan untuk mengkonsumsi buah duku ini agar bisa terhindar dari berbagai penyakit saat ini. Pemanfaatan buah duku dengan sejuta manfaat ini sangat direkomendasikan untuk membuat tubuh anda menjadi sehat setiap hari. Namun mengkonsumsi secara terus menerus juga tidak baik bagi kesehatan. Makanlah buah duku sesuai dengan porsi standart saja, dan tidak usah berlebihan.